Pekan Depan, KONI OKU Gelar Musorkablub untuk Pemilihan Ketua Baru

Foto: Rapat panitia musorkablub KONI OKU saat menggelar pertemuan.  (Armizi/Radar Sriwijaya)

Radar Sriwijaya.com (OKU) – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) akan menggelar Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) pada 15 Desember 2025.

Agenda ini menjadi forum penting untuk memilih ketua definitif KONI OKU. Informasi tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum KONI OKU, H. Paranto, dalam rapat panitia yang digelar di Sekretariat KONI OKU, Senin siang (08/12/2025).

Paranto menegaskan bahwa seluruh panitia harus berkomitmen menyukseskan pelaksanaan Musorkablub.

“Mari kita bersama-sama menyukseskan Musorkablub yang akan kita laksanakan pekan depan. Saya berharap seluruh panitia dapat menjalankan tugas dengan baik sehingga kegiatan ini berjalan sesuai harapan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa Musorkablub merupakan momentum penting untuk menentukan arah pembinaan olahraga di Kabupaten OKU ke depan.

“Agenda ini akan menentukan masa depan KONI OKU agar lebih baik lagi. Semoga pelaksanaan nanti berjalan lancar dan menghasilkan keputusan terbaik,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Musorkablub, Wiwin Kesuma, menyampaikan bahwa seluruh panitia harus bekerja sesuai bidang masing-masing dengan penuh komitmen.

“Saya berharap apa yang sudah diputuskan dapat kita jalankan dengan ikhlas. Mari bekerja sama sesuai tugas masing-masing demi menyukseskan Musorkablub. Mudah-mudahan kita memperoleh ketua KONI definitif yang mampu membawa olahraga di OKU semakin maju,” kata Wiwin.

Ia menambahkan bahwa kegiatan akan digelar di Sekretariat KONI OKU, Jalan Garuda, Lintas Sumatera, Desa Tanjung Baru.

“Semoga ketua terpilih nantinya dapat memajukan dunia olahraga di Kabupaten OKU,” pungkasnya.(Diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *