Caption : Polres OKI Kobarkan Semangat Patriotik dalam Upacara Hari Juang Polri 2024.(photo/dok.ist)
Radarsriwijaya.com, (Kayuagung) – Polres Ogan Komering Ilir (OKI) menggelar upacara penuh semangat dalam rangka memperingati Hari Juang Polri 2024 di halaman Mapolres OKI pada Rabu, 21 Agustus 2024.
Upacara yang dipimpin oleh Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto, SH, SIK, ini menjadi momen penting untuk menumbuhkan semangat patriotik dan kebangsaan di kalangan personel Polri.
Hadir dalam upacara tersebut, seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres OKI, personel Polres OKI, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri. Sejarah heroik Hari Juang Polri dibacakan dengan penuh khidmat, mengingatkan kembali perjuangan para polisi dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Sejarah ini mencatat bahwa setelah Proklamasi Kemerdekaan pada 17 Agustus 1945, PPKI dalam sidangnya pada 19 Agustus 1945 memasukkan polisi ke dalam kekuasaan pemerintah Indonesia atas usulan Oto Iskandar Dinata.
Menyikapi hal ini, Inspektur Polisi Kelas I Muhammad Jasin sebagai Komandan Polisi Istimewa Surabaya segera menggelar rapat pada 20 Agustus 1945 untuk menegaskan peran polisi dalam mempertahankan negara yang baru merdeka.
Rapat ini menghasilkan keputusan bersejarah, di mana pada 21 Agustus 1945, Polisi Republik Indonesia menyatakan kesetiaannya dengan membacakan teks Proklamasi Polisi.
Dalam apel pagi di Markas Polisi Istimewa Surabaya, Inspektur Muhammad Jasin memimpin pembacaan proklamasi yang diikuti dengan perintah pawai siaga sebagai bentuk kesiapan menghadapi tentara Jepang dan menunjukkan dukungan penuh terhadap Republik Indonesia.
Aksi heroik ini tidak hanya berhenti di Surabaya, namun juga menginspirasi perlawanan serupa di berbagai daerah di Indonesia seperti Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sulawesi, Jambi, Palembang, Jakarta, Jawa Barat, dan Yogyakarta.
Peran vital polisi dalam mempertahankan kemerdekaan ini kemudian diakui dengan penetapan 21 Agustus sebagai Hari Juang Polri, sebagaimana tertuang dalam Keputusan Kapolri No: Kep/95/I/2024 yang diterbitkan oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres OKI juga membacakan Proklamasi Polisi Indonesia yang menjadi simbol kebulatan tekad dan keberanian para polisi dalam mempertahankan kemerdekaan:
“Oentoek Bersatoe dengan Rakjat dalam Perdjoeangan Mempertahankan Proklamasi 17 Agoestoes 1945, Dengan Ini Menjatakan Polisi Sebagai Polisi Repoeblik Indonesia, Soerabaja, 21 Agoestoes 1945, Atas Nama Seloeroeh Warga Polisi, Moehamad Jasin Inspektoer Polisi Kelas I.”
Upacara berlangsung dengan penuh rasa hormat dan nasionalisme, menggugah semangat seluruh peserta untuk terus berjuang dalam mengabdi kepada negara.
Momen ini juga menjadi penguat solidaritas di antara anggota Polres OKI dalam menjalankan tugas mulia mereka di wilayah hukum Ogan Komering Ilir.(den/ril_res OKI)