Tertangkap Curi Sawit Rp20ribu, Terkuak Curanmor

Radar Sriwijaya (Lahat) – Aksi pencurian tandan buah segar (TBS) kelapa sawit seharga Rp 20ribu tersangka Nanda Saputra (18), berbuntut panjang. Lantaran warga Desa Tanjung Agung, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat itu, terkuak mencuri motor.

Bahkan, saat dilakukan pengembangan atas pengakuannya itu, Nanda melakukan pencurian sepeda motor di depan salah satu warnet wilayah Kota Lahat, wilayah Kikim Timur dan Kikim Barat.

“Melihat laporan pencurian sawit kerugian Rp 20 ribu, tersangka N kami serahkan ke Polsek Kikim Timur, karena bb (barang bukti) motor tadi malam (4/6) berhasil kami amankan dari penada di Desa Pandan Arang Kikim Selatan,” kata Kapolsek Psekse Iptu Hendrinadi, mewakili Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK.

Mendapat penyerahan tersangka Nanda, anggota Polsek Kikim Timur pun langsung mengembangkan keterangan Nanda. Ternyata remaja itu tidak sendirian, anggota Polsek Kikim Timur langsung bergerak menjemput Juki Nando alias Ando (22), di Desa Pagar Jati, Kikim Selatan.

“Ada dua tersangka yang sudah kami amankan,” kata Kapolsek Kikim Timur, Iptu Samsuhardi, didampingi Paur Humas, Aiptu Lispono.

Aksi terakhir dilakukan Nanda dan Ando, sebelum diringkus, dilakukan Sabtu (26/5), sekitar pukul 01.00 WIB, di Desa Tanda Raja, Kikim Timur, atas pencurian sepeda motor Viar, milik Tarmizi (53).

Dalam melancarkan aksinya, kawanan ini masuk dari depan rumah samping sebelah kanan rumah, kemudian merusak kunci/gembok yang terpasang pada Rem Cakram bagian depan sepeda motor nopol BE 7715 EL warna merah itu.

“Sesuai laporan dengan nomor LP/ B-15 / V /2018/SUMSEL/RES LAHAT/SEK KIMTIM, kedua tersangka mengakui sebagai pelaku pencurian itu,” jelas Samsuhardi.

Barang bukti berupa satu unit sepeda motor merek Viar hasil pencurian sudah diamankan, bersama sepeda motor Honda Bead tanpa nopol, yang digunakan untuk mencuri, sudah diamankan.(tri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *