Anggota Koramil dan Pramuka Percantik Makam Pahlawan

Radar Sriwijaya (OKI) – Personel  Koramil 402-10/Kayuagung bersama anggota Saka Wira Kartika Koramil 402-10/Kayuagung Ranting Kecamatan Lempuing Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) membersihkan taman makam pahlawan Kesuma Negara di wilayah Kecamatan Kota Kayuagung.

Danramil 402-10/Kayuagung, Kapten Inf R.M Hatta menuturkan, kegiatan itu melibatkan semua personel koramil dan Anggota Saka Wira Kartika Koramil Ranting Lempuing.

“Kegiatan bakti social ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November,” katanya, Kamis (9/11/2017).

Menurutnya, kegiatan yang dilaksanakan personel TNI Koramil 402-10/Kayuagung, tersebut berupa pengecatan ulang semua helm dimakam pahlawan yang sudah memudar serta pembersihan seputar lokasi makam.

Adapun area yang dibersihkan meliputi pembersihan rumput, sampah daun yang ada di dalam komplek taman makam pahlawan kesuma bangsa

“Sebenarnya pembersihan  rutin dilaksanakan dalam upaya menjaga kelestarian tempat bersejarah, serta sebagai bentuk menghormati jasa para pahlawan,”terangnya.

Katanya, Kegiatan ini juga sebagai bentuk menghormati jasa pahlawan yang telah gagah berani dan rela mengorbankan jiwa raganya demi tegaknya NKRI.

“Dalam kegiatan ini juga kita melibatkan adik-adik dari Saka Wira Kartika Koramil untuk memupuk rasa cinta tanah air, patriotisme dan nasionalisme kepada generasi penerus diharapkan jika waktunya mereka memimpin nanti mereka akan selalu ingat bahwa tanpa jasa para pahlawan mereka tidak bisa seperti saat ini,”terang M Hatta. (den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *