Foto : kegiatan Rakerda yang diselenggarakan KONI OKU. (Armizi/Radar Sriwijaya)
RadarSriwijaya.com, OKU?- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tahun 2025 di Aula Hotel Grand Kemuning Baturaja, Jalan Dr. M. Hatta, Minggu (30/11/2025).
Kegiatan ini diikuti seluruh cabang olahraga (cabor) yang berada di bawah naungan KONI OKU dan dibuka oleh Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga OKU, Febri Ardi.
Ketua Panitia, H. Imron, melaporkan bahwa Rakerda diikuti 90 peserta dari 45 cabor.
“Rakerda ini kita selenggarakan selama satu hari, dan pesertanya adalah ketua serta sekretaris masing-masing pengcab,” jelasnya.
Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga OKU, Febri Ardi, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program-program KONI OKU.
“Melalui Rakerda ini, kita bisa menetapkan program-program untuk tahun mendatang agar organisasi semakin maju,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa pemerintah akan memberikan dukungan penuh terhadap hasil Rakerda. Menurutnya, KONI sebagai lembaga pembinaan atlet telah banyak mengantarkan atlet-atlet OKU meraih prestasi mulai tingkat kabupaten, provinsi, hingga nasional.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Sumsel Yulian Gunhar yang diwakili Ketua Harian HM. Aliandra Pati Gantada, SH, MH, menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Rakerda ini.
“Kami dari KONI Provinsi sangat mendukung kegiatan ini. Semoga melalui Rakerda ini KONI OKU semakin maju dan mampu meningkatkan prestasi atlet,” katanya.
Gantada juga menilai momen Rakerda menjadi sarana penting untuk bersilaturahmi dengan seluruh pengurus KONI dan cabor.
“Di hari biasa sulit untuk berkumpul seperti ini, jadi manfaatkan kesempatan ini untuk merumuskan keputusan terbaik demi prestasi olahraga yang lebih baik,” ucapnya.
Ia menambahkan bahwa hasil Porprov terakhir dapat menjadi bahan evaluasi untuk melihat atlet-atlet potensial yang bisa diandalkan ke depan.
Pelaksana Tugas Ketua KONI OKU, H. Paranto, menjelaskan bahwa tujuan utama Rakerda adalah melakukan konsolidasi kepengurusan serta memantapkan pembagian kerja setiap bidang demi kemajuan KONI OKU pada tahun mendatang.
Rakerda juga bertujuan mengevaluasi program kerja dan kinerja pengcab dari sisi kelembagaan, prestasi, dan penggunaan anggaran, sekaligus menyusun rencana kegiatan olahraga untuk tahun 2026.
Ia menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai langkah pembenahan agar organisasi semakin efisien dan cepat dalam menjalankan roda organisasi.
“Kinerja setiap bidang harus kita maksimalkan agar seluruh program kerja dapat berjalan nyata dan berhasil. Kita harus bergerak cepat demi kemajuan olahraga di OKU,” tegasnya.
Paranto juga mengingatkan seluruh cabor untuk terus bekerja keras menciptakan atlet-atlet berbakat dan tetap rutin berlatih meskipun baru selesai mengikuti Porprov. Ia meminta cabor menyampaikan setiap kendala yang dihadapi sehingga dapat segera ditangani.
“Saya harap semua peserta tertib dan disiplin mengikuti Rakerda karena ini sangat penting bagi pelaksanaan tugas dan program kita,” tambahnya.
Acara ini turut dihadiri Ketua Harian KONI Sumsel HM. Gantada SH, MH, Kabid Hukum H. Fahlevi Maizano SH, MH, anggota bidang hukum Antoni SH, H. Gunawan SH, Kabid Organisasi Darlis, staf sekretariat KONI Sumsel Safari, Plt Ketua KONI OKU H. Paranto, Sekretaris Aprili Maulidin, Bendahara Reza Fahlevi, para ketua bidang, pengurus KONI OKU, serta peserta dari 45 cabor.(Diq)
.






